Masih Manusia
22.49
Duh makin gersang aja nih blog ngga saya urus. Mumpung ada waktu, mau ngepost random aja kali ya hehe. Saya mau cerita soal recent moment sekitaran agustus ini yang tak terasa berlalu begitu cepat. Maaf ya kalau yang saya tulis ngga jelas kemana arahnya hehe.
Hingga hari ini saya masih bekerja di Airmas Asri. Iya masih! hehe, bulan depan insyaallah genap satu tahun saya bekerja disini. Banyak banget pengalaman yang saya dapatkan dalam kurun waktu saya bekerja. Agak unik karena memanage waktu untuk mengerjakan beberapa proyek sekaligus ternyata tidaklah mudah. Awalnya tidak begitu sulit, karena proyek-proyek tersebut datang silih berganti, membunuh kejenuhan kala muak dengan proyek yang sama. Lambat laun, perlahan tapi pasti, seperti bom waktu. Dengan tenggat waktu pengumpulan yang sama, saya dituntut untuk bisa menyelesaikan semuanya. BOOM!! Harus bisa doong, hahaha. Namun tetap ada plus minus, karena hasilnya pasti tidak begitu maksimal. Seperti beberapa minggu lalu, saya dihadapkan pada posisi harus mengumpulkan revisi forcon dan berkas TPAK di hari yang sama. Alhasil ya kerja seperti robot, mantengin komputer terus dan bolak balik urus cetak dokumen.
Contohnya kamis lalu, mendadak saya dilibatkan dalam sebuah proyek baru, gedung yang baru-baru ini kebakaran. Posisi saya sendiri hanya membantu mengolah tower. Disaat yang sama, saya memiliki tanggung jawab untuk mempersiapkan berkas meeting proyek lain untuk jum'at siang. Dan jum'at pagi, saya memiliki jadwal untuk survey site proyek baru dengan owner yang mengharuskan saya berangkat dari rumah langsung ke site. Hari-hari terasa sangat padat, pola makan dan tidur pun menjadi tidak karuan. Tidur jam 2 hingga jam 4 pagi pun saya rasakan seperti tak terjadi apa-apa paginya.
Selain disibukkan oleh pekerjaan kantor, alhamdulilah saya juga disibukkan oleh pekerjaan sampingan. Salah satunya dari seorang senior saya dikampus dulu. Entah apa yang menyebabkan kami bisa berjumpa, karena kami tidak mengenal satu sama lain sebelumnya. Mendesain Apartemen untuk Tugas Thesis. Terdengar mudah bukan? Apalagi kalau sudah terbiasa mendesain apartemen di kantor. Ternyata tidak mudah! yang tidak mudah adalah waktunya. Karena ketika saya sibuk dan lembur di kantor, sampai rumah sudah jam 11 malam, dan saya harus melanjutkan bekerja dengan apartemen yang satu ini. Alhamdulilahnya agustus ini hampir selesai tugasnya.
Belum selesai dengan itu, disaat orang-orang pergi berlibur weekend 17 agustus, saya malah memilih mengambil proyek render dan mendekam di kamar. Untungnya saya bekerja bersama salah satu teman, sehingga pekerjaan bisa dibagi dan tidak begitu berat.
Meskipun hari-hari terasa amat sibuk, hingga terkadang saya lupa menyentuh ponsel sekedar untuk mengecek pesan ataupun mendengarkan lagu, saya amat bersyukur karena kesibukan ini begitu positif untuk menambah kemampuan, dan pastinya mata juga ngga gatel buat beli-beli hehe.
Tapi saya masih manusia.. jadi, besok harus jalan-jalan aaah! :D
0 comment